Virus
Virus adalah patogen yang sering kita dengar namanya. Virus tidak memiliki sitoplasma dan membran, sehingga belum dapat dikatakan sebagai sel (aseluler). Karena bukan tersusun atas sel, maka virus bukanlah makhluk hidup, makhluk hidup tersusun atas satu atau lebih sel. Virus membawa materi genetik berupa DNA/RNA.
Struktur Virus
Bagian Luar
a.Kapsid, berfungsi memberi bentuk virus terdiri atas kapsomer/selubung protein
b. Amplop/envelop, merupakan selubung terluar dari virus
c.Ekor dan serabut ekor digunakan untuk menancapkan diri ke bagian tubuh bakteri
Bagian dalam
a.Asam Nukleat, membawa materi genetik berupa DNA atau RNA
b.Protein/Enzim
-------------------------------------------------------------------
REPLIKASI VIRUS
A.Daur Litik (litik = menghancurkan)
Virus akan menghancurkan sel inang setelah berhasil bereproduksi
1.Adsorbsi/pelekatan, virus akan menempel pada dinding sel inang yang akan dijangkiti
2.Penetrasi/injeksi, setelah dinding sel inang rusak, virus akan menginjeksikan/menyuntikkan DNA atau RNA nya ke sel inang.
3.Sintesis, DNA atau RNA virus tadi akan mensintesis untuk membentuk virus baru
4.Perakitan, komponen hasil sintesis tadi dirakit untuk membentuk virus baru
5.Pembebasan, ketika virus dewasa maka sel inang akan pecah( hancur) sehingga lepaslah virus virus baru hasil perakitan tadi
B.DAUR LISOGENIK
Mirip dengan siklus Litik, bedanya pada daur LISOGENIK tidak menghancurkan sel inang, gen virus menyatu dengan gen inang, dan sel inang yang sudah disisipi gen virus tadi akan terus membelah
Sekian blog saya dan terimakasih
Komentar
Posting Komentar