Postingan

Kunci Jawaban UAS Genap Fisika : Fase E

Bismillahirrahmanirrahim Kali ini penulis akan memberi Kunci Jawaban Soal UAS Genap Fisika Fase E. Soal ini berasal dari sekolah yang terletak di tengah sawah, dan melarang siswanya membawa motor ke sekolah. Penulis memilih tidak memberikan pembahasan, dengan alasan tertentu yang sudah dipikirkan dengan matang.  Jawaban ini bukan jawaban resmi pembuat soal, sehingga mungkin ada kesalahan dari penulis. Kritik dan Sanggahan dipersilahkan di kolom komentar, atau dengan menghubungi penulis (kalau tau siapa yahahaa). Sanggahan haruslah disertai alasan, agar tidak menjadi debat kusir semata.  1. Rancu, tidak ada jawaban benar 2.E,  3B , 4A, 5A, 6A, 7D, 8D, 9C, 10A, 11E, 12B, 13B, 14C, 15A, 17A, 18D, 19E, 20D, 21A, 22B, 23C, 24D. 25D, 26D, 27B, 28A 29E, 30A 16. Rancu, tidak ada jawaban benar Untuk nomor 24, mohon kritik/saran nya, saya pribadi tidak yakin jawaban nya benarr Next mapel apa yaa?

I'm Back

Wah, tak terasa sudah hampir 2 tahun saya vakum di dunia blogspot. Awalnya blog ini dibuat hanya untuk memenuhi tugas mapel Informatika di Kelas IX. Blog ini bernama Real Science Weekly, walaupun terbitnya gak tiap Minggu sih, namun setidaknya blog ini selalu menyajikan fakta science secara real dan kredibel. Blog ini berisi beberapa materi, dan sedikit pengalaman penulis mengarungi dunia Olimpiade selama MTs Tak terasa, dulu masih kelas IX, sekarang sudah mau naik ke kelas XI. Waktu terasa cepat, saya rasa kiamat semakin dekat. Barangkali teman-teman mempunyai saran dan ide atas konten blog ini kedepan nya, komen aja yaa, siiuuu

Pencerminan pada cermin datar

Gambar
Kali ini kita akan bahas pencerminan dalam fisika, yaitu cermin datar.  Cermin datar pada fisika gak kalah asiknya dengan pencerminan di matematika lhoo... Pada cermin datar, sifat bayangan nya adalah sebagai berikut 1. Maya Tegak Sama besar 2.Terbalik (yang kiri jadi kanan begitupula sebaliknya) 3. Jarak benda ke cermin = Jarak bayangan ke cermin ( s = s' ) Hukum pemantulan pada cermin datar adalah hukum snellius yaitu : 1.Sinar datang, sinar pantul, dan garis normal berpotongan pada satu titik dan terletak pada satu bidang datar 2.Besar sudut datang (i) = besar sudut pantul Gambar pemantulan sinar pada cermin datar Bagaimana jika 2 cermin datar membentuk sebuah sudut seperti soal berikut ini? Dua buah cermin datar P dan Q saling berhadapan dan membentuk sudut 60°, berapa banyak bayangan yang akan dibentuk cermin jika sebuah lilin diletakkan diantara cermin tersebut? Penyelesaian Soal ini dapat diselesaikan dengan rumus n = (360/@) - 1 n = banyak bayangan @

Virus

Gambar
Virus adalah patogen yang sering kita dengar namanya. Virus tidak memiliki sitoplasma dan membran, sehingga belum dapat dikatakan sebagai sel (aseluler). Karena bukan tersusun atas sel, maka virus bukanlah makhluk hidup, makhluk hidup tersusun atas satu atau lebih sel. Virus membawa materi genetik berupa DNA/RNA. Struktur Virus Bagian Luar a.Kapsid, berfungsi memberi bentuk virus terdiri atas kapsomer/selubung protein b. Amplop/envelop, merupakan selubung terluar dari virus c.Ekor dan serabut ekor digunakan untuk menancapkan diri ke bagian tubuh bakteri Bagian dalam a.Asam Nukleat, membawa materi genetik berupa DNA atau RNA b.Protein/Enzim ------------------------------------------------------------------- REPLIKASI VIRUS A.Daur Litik (litik = menghancurkan) Virus akan menghancurkan sel inang setelah berhasil bereproduksi 1.Adsorbsi/pelekatan, virus akan menempel pada dinding sel inang yang akan dijangkiti 2.Penetrasi/injeksi, setelah dinding sel inang rusak, vi

Mengenal Arus dan Hukum Ohm

Gambar
MENGENAL ARUS LISTRIK Arus listrik adalah, besar muatan listrik yang mengalir tiap satuan waktu.Satuan nya adalah ampere (A).       1 Ampere = 1 coloumb/sekon Dirumuskan sebagai Pada rangkaian, arus listrik diukur menggunakan amperemeter. Amperemeter dipasang secara seri di rangkaian. Arus listrik mengalir dari potensial tinggi ke potensial yang lebih rendah. ------------------------------------------------------------------- HAMBATAN LISTRIK Arus listrik itu ibaratkan jalan raya. Ketika di jalan raya terjadi macet, alhasil kendaraan tidak dapat melaju kencang, kecepatan kendaraan saat macet tentu tidak sekencang saat jalanan lengang tanpa hambatan.  Pada seutas kawat, ianya juga memiliki hambatan. Kamu pasti tahu mengapa kabel listrik menggunakan bahan tembaga, bukan besi. Pemilihan bahan tersebut dikarenakan tembaga memiliki hambatan yang kecil, sehingga dapat menghantarkan arus lebih baik daripada besi. Ada 3 faktor yang mempengaruhi hambatan seutas kawat, yaitu : • jeni

Kenapa Fisika terasa Sulit???

Bismillahirrahmanirrahim Saya akan menjawab berdasar pengalaman saya ikut olimpiade IPA di MTs. Materi olimpiade IPA untuk siswa SMP/MTs umumnya adalah materi Fisika dan Biologi SMA yang dibuat sedikit lebih tricky. Sehingga jawaban ini terkhusus untuk pelajaran Fisika SMA. Yaaah, kalau pembaca punya pengalaman lain dari saya, silahkan share di komen ya.  Jawaban atas judul diatas adalah : Anda banyak dosa dan maksiat, dan/atau anda ndk pandai matematika dan/atau kurang berimajinasi dan berlogika Untuk banyak dosa/maksiat, jalan satu-satunya yaitu bertobat, karena janji Allah dalam Al-Qur'an yaitu : " Bertakwalah kepada Allah, niscaya dia akan Menunjukkimu Ilmu"(Al-Baqarah:282). Juga Allah tidak menunjukki orang- orang Fasik (ahli maksiat) : " Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang fasik" (At-Taubah:24). Inilah penyebab kita tidak ditunjukki Allah dalam belajar Ini berdasarkan pengalaman saya pribadi. Kurang lebih setahun lalu, tahun 2022 an, s

Tips Ikut Kompetisi/Olimpiade

Assalamualaikum semua, kali ini saya akan membahas tips wajib yang aku lakukan ketika akan lomba, baik online maupun offline.... 1.Baterai HP  dan kuota yang cukup  Kalau kamu ikut lomba online, pastikan baterai hp mu cukup, jangan sampai ketika ditengah lomba hp mu matot (mati total) dan akhirnya jawaban mu tidak tersimpan. Pastika juga kuota mu cukup agar bisa submit jawaban dengan lancar. Pastikan juga sinyal lancar agar tidak nge lag. 2.Makan sebelum lomba Sebelum ujian dimulai pastikan kamu makan pagi, menurutku makan pagi lebih penting daripada mandi wkwkwk, jangan ujian dalam perut kosong, lama brooo, apa kuat perut keroncongan selama 2 jam 3.Berdoa kepada Allah berdoa itu penting bro, Allah lah yang maha berkehendak, walaupun sudah belajar mati-matian kalau Allah gak berkehendak ya gak akan terjadi. Begitu juga kalau kamu gak belajar tapi minta juara 1 ya gak bakal terjadi juga. Ingat Allah akan merubah keadaan suatu kaum asalkan kaum itu mau berusaha, jadi belajar dulu yaa den